Kamis, 29 Januari 2009
Kekosongan Jiwa
Kekosongan ini sering sekali menyelinap dalam jiwaku,
kubiarkan saja....tak pernah kuingat ingat
tapi mengapa semakin hari semakin membuat aku semakin berfikir
bodohkah aku.....? mengapa kekosongan ini ada dalam jiwaku
sementara aku tak ingin dia hadir
aku takut sekali akan kekosongan jiwaku..Tuhan tolong aku
jangan sampai membuatku menjadi tak berdaya begini
aku sibuk....aku sangat sibuk.....
namun kekosongan itu selalu ada dalam diriku kala aku sendiri
menatap cermin hati..aku masih sepi...sunyi....
yah aku harus menghilang..pikirku.....
Tuhaaan..seribu alasan yang aku berikan padaMu....
mungkin saat ini aku berada dalam tikaman jiwa yang mati
dan seseorang tak jua mampu menghidupkannya
Cinta yang kupertahankan sekian lama membuat aku semakin merasa terpuruk
padahal selama ini kau mengetahuinya
kalau aku tak pernah dapat membagi cintaku
telah lama aku tutup pintu kasih pada siapapun
kecuali hanya padamu......
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar