Selasa, 27 Mei 2008

Sebenarnya


Sebenarnya aku ingin sekali pergi

Sebenarnya aku ingin sekali berlari

Sebenarnya aku ingin teriak

Sebenarnya aku ingin menghilang

dan yang sebenarnya adalah aku ingin ungkapkan ini

padamu sejak dulu kalau aku sangat mencintaimu

namun selalu saja mengganjal ditenggorokanku

hingga sampai saat ini aku enggan mengucapkannya

Mungkinkah karena engkau terlalu bagiku

Terlalu mudah menyerah

Terlalu mudah luluh

Terlalu mudah untuk kurengkuh.....

Aneh....

tapi ini kenyataan yang harus kutelan

kalau aku ternyata tak mampu melupakanmu

kalau ternyata aku mencintaimu

melebihi aku mencintai diriku sendiri

Andai saja kau tahu itu........

mungkinkah kau akan menyambutku hatiku

yang kini mulai beranjak pergi darimu

jangan ...aku takut sakitku kembali terulang

seperti tersayat sembilu....

Sangat sakit , waktu lah yang menyembuhkan

dan perlahan aku mulai mencoba tuk dapat tetap berdiri

tegak disampingmu...meski kau tak menyadarinya

aku hanya bayanganmu...dan aku hanya terdiam

menatapmu...mencoba untuk tetap terdiam...

Sebenarnya aku ingin sekali memelukmu

Sebenarnya aku ingin sekali kau tahu aku ada

Sebenarnya aku ingin membelai wajahmu...

dalam kelam malam perlahan lahan kuharus meninggalkanmu

meninggalkan semua impian yang kubangun bersamamu

gelap..terasa..hampa hati ini...bagai tubuh tanpa raga

bayanganku mulai memudar.....Sayang

aku harus meninggalkanmu dalam kegelapan ini

dan kau harus mencoba bertahan walau tanpa aku disisimu

aku hanya dapat menatapmu walau semakin memudar

hatiku tetap milikmu meski kau tak pernah menyadarinya

kau adalah bayangan cintaku dan yang sebenarnya

ingin aku ungkapkan

kau adalah Cinta yang kupupuk hingga akhir hayatku

kau adalah sebahagian dari hidupku

kau adalah mimpi terindahku

dan kaulah satu satunya yang aku sayangi selama ini

Sebenarnya inilah yang ingin kuungkapkan padamu.

doems..08

1 komentar:

noodlemie(mia) mengatakan...

wah ini kyknya buat seseorg nih dalem bgt:)