Seberat apapun kehidupan yang sedang kau jalani
jangan pernah ada kata menyerah..atau mengalah
kadang lelah mendera setiap waktu
namun kita harus yakin kalau setiap rintangan yang menghalau
akan dapat kita atasi tanpa kenal kata lelah
Sebenarnya Lelah rasanya menghadapi kehidupan sebegini berat
kadang cobaan mendera tanpa ada hentinya
ingin sekali berlari kencang menjauh dari kebisingan hidup
Penat rasanya hati ini menghadapi ..tuntutan zaman yang semakin tak tentu
Tuhan.....
Berikan lah selalu kekuatan
berikanlah selalu kasih sayang
berikanlah selalu ketegaran padaku dalam menjalani hidup
hingga lelah tak akan pernah mendera ku
Mungkin aku pernah lupa pada MU
mungkin aku pernah tak menjalankan semua Perintah Mu
Namun aku menyadarinya dan aku ingin sekali
berada selalu dekat Dengan Mu....Tuhaaan
hingga setiap waktu yang sedang aku jalani hanyalah Mengingat Mu
Lindungilah semua orang yang aku sayangi
berikanlah keberkahan yang melimpah pada semua orang yang aku cintai
Tuhaan
Selama nafas ini berhembus..aku tetap kan mungucapkan Asma Mu
dan selalu berusaha mengingatMu
dan aku hanya berharap Kau pun akan selalu menolongku
kala aku susah...dan lelah....selalu memberikan kekuatan
amiin
Tidak ada komentar:
Posting Komentar