Kamis, 26 Februari 2009
Diam
Jika saja kau tak pernah berubah, jika saja kau tak pernah bertemu
mungkin saat ini ku masih merindumu, kau selalu bahagiakan aku
dan kau selalu tersenyum saat pagi menjemput....kini kau sangat lain
kediaman mu membuatku terluka sayang, kau ingin aku hancur....
kau berhasil membuatku tak tenang...dan kau berhasil membuatku gundah
namun kau tak membuatku hancur, karena kau tahu aku tak selemah yang kau kira
kau tak takut kehilangan aku, aku juga tak pernah takut...yang aku takutkan
kau tak pernah kembali, karena aku tak ingin kehilanganmu
aku kira kau masih tetap milikku, dan kau harus tahu itu
aku masih dan akan selalu mencintaimu, meski mungkin saat ini kau tak sepertiku
namun aku akan tetap bertahan sayang...
sadarlah...kediaman mu membuat aku terluka kali ini,
aku tak ingin kau melewatkan waktu tanpa aku disisimu
sungguh...aku masih membutuhkan dirimu..dan aku masih tetap kau ingin disisiku
sadarlah sayang perlahan kau akan menghancurkan cintaku dengan kediamanmu
aku tak ingin kau begitu, karena aku sayang padamu
jangan...jangan kau tinggalkan aku kali ini
aku tak ingin kau hancurkan semua asa ini
kali ini aku ingin bertahan untukmu...dan untuk rasa cinta ini
Tuhaaan kuatkan aku menghadapinya kali ini
aku hanya ingin dia mengerti begitu berartinya dia bagiku
dan yang aku tahu kaupun begitu...
Tuhaaan jagalah kekasihku ini dari ketidakberdayaanku kali ini
aku tak mampu lagi memecah keheningan yang begitu dalam
cahaya cinta di kelopak matamu mulai memudar
ingin kusirnakan kemelut cinta ini, namun kuhanya mampu terdiam dan terpaku
menatap hampa wajahmu..kau benar sangat hampakan hatiku
namun kuharus tegar dan mencoba tuk bersabar saat ini
saat berharap suatu hari kau dapat memahami aku
seperti aku yang selalu mencoba memahamimu sepenuh hati.
Selasa, 24 Februari 2009
Jangan Pejamkan matamu
jangan kau pernah pejamkan matamu, sebentar saja kau berkedip
aku akan menghilang dari pandanganmu, meski kau mencariku aku akan tetap menghilang
dan kau akan menangisi tentang kepergianku kali ini, karena ku tak akan kembali
aku akan pegang janjiku kali ini, sebenarnya dikedalaman hatiku yang ada
hanya engkau seorang, namun kala kau tak pernah lagi mau jujur akan sikapmu
aku mulai ragu akan semua janji yang pernah kau ucap....yah aku tahu kau sangat setia tapi aku tak mengerti semua tentang cinta ...aku terlalu berharap banyak..hingga kini semuanya terasa terhianati dan semuanya begitu menyakitkan....
kalau saja aku tak mengasihimu..mungkin saat kau membeku terpaku.....aku pun merasa terpaku dan terluka karenamu...kebisuan yang kau anggap dapat meluluhkan aku
hanya akan membuatmu lebih terluka...karena saat ini saat kau terbuka dan kembali memejamkan matamu kau akan tahu bagaimana rasanya terhianati....
kau akan tau apa itu arti kesetiaan yang sesungguhnya...
kau akan mengerti betapa selama ini kau hanya melukai perasaanmu sendiri
dan aku masih dapat bertahan meski tanpamu disisiku lagi
aku hanya ingin kau tahu yang sebenarnya cinta..bukanlah untuk dikhianati
tapi untuk dijaga dan dilindungi...hingga akhir nanti
Senin, 23 Februari 2009
Manisnya Cinta
Belum terucap kata..kau sudah tersenyum manis sekali....
tawamu candamu....Tuhaaan dia sungguh indah....
Kau membuatku bahagia...kau selalu membuatku tertawa lepas....
kau sungguh lucu...aku suka sekali semua yang ada padamu
aku telah jatuh hati padamu...setiap kata yang kau rangkai
membuatku terbawa kedalam alam yang sangat membuatku sangat nyaman
bersamamu...memelukmu....dan selalu menatap matamu....
aku suka tawamu sayang.....begitu manisnya cinta ini
aku merasakannya semuanya ada padamu...tak ada tempat lagi tuk berpaling
aku sangat menyukaimu....kau selalu hibur aku kala aku sangat terluka
kau selalu membawaku terbang melayang ......dan meraihnya dengan kasih
kau hadirkan sejuta cinta yang tak pernah kurasa....
hingga waktu begitu cepat berlalu kala aku sedang bersamamu
aku sangat menginginkanmu....aku selalu merindukanmu
kau adalah syurga dunia bagiku...dan aku bersyukur dengan anugrah ini
Manisnya cintamu.....membuatku sangat terbuai akan dalamnya samudra kasihmu
aku sangat mencintaimu...dan aku sangat bahagia hidup bersamamu...
kau tak pernah berhenti membuatku tertawa....
rasa penat yang kerap datang terhapus begitu saja saat kau tersenyum begitu manis
aku sedang jatuh cinta padamu......
Kasih Mu
Ibu, disaat aku terdiam tiba tiba air mata ini tak berhenti berlinang
begitu dalamkah rasa sakit yang kau pendam selama ini, aku sangat menyayangimu
dan aku tak ingin melihatmu begitu menangis menahan semua rasa sakitmu
kau adalah orang yang paling kusayangi seumur hidupku dan aku tak akan pernah
melupakan semua kasihmu yang tiada tara, saat kau terluka akupun sangat terluka
saat kau menangis akupun tak pernah berhenti menangis...kau selalu menjagaku disaatku sangat rapuh menerima semua cobaan dariNya, kau selalu menentramkan hatiku disaatku sangat gundah....kau selalu bahagiakan aku ...jasamu tak akan terbalaskan meski aku bersimpuh dihadapanmu...aku mencintaimu sepenuh hati dan tak akan terganti.....
Kau selalu menjadi sahabat sejati dan tempat curahan segenap rasa.....
Kala kau sedang sedih,aku sangat sedih...kala kau sedang sakit...hatiku juga sakit...
aku tak akan pernah melupakan semua kasihmu yang selalu kau curahkan padaku
doaku selalu untukmu....menyertaimu disetiap helaan nafasku....
aku akan selalu mencintaimu.....Tuhaaan berikanlah selalu kesehatan dan kebahagiaan
pada orang tuaku tersayang....Lancarkanlah ibadanya...berikanlah kekuatan tuk menjalani setiap kehidupannya...bahagiakanlah mereka.....karena aku sangat sangat mencintai mereka......Saat peluhmu jatuh..kau tak pernah mengeluh...
semangatmu dalam mencari kebahagiaan kelak untukku juga saudaraku begitu kuat
air mataku selalu berlinang kala melihatmu begitu terbaring lemah.....
tak terbayangkan bila kau tak ada disisiku lagi....Tuhaaaaaaan....
kiranya belum siap aku menghadapinya...dan saat ini aku hanya ingin melihatnya bahagia membuatnya bahagia, dan selalu melihatnya ceria.....
beri aku kekuatan untuk selalu dapat membahagiakan mereka ...kedua orangtuaku
yang sangat aku sayangi....jagalah hatinya agar tetap merasa tenang...
aku kan selalu berusaha merawatnya dan berusaha membuatnya bahagia......
saat ini...aku hanya ingin selalu bersamanya dan membahagiakannya.......
Suasana hati
Ketakutan ini selalu hadir dalam pikiranku saat ini..aku sangat takut kehilanganmu
kau akan pergi jauh meski hanya sementara...namun sangat membuat hatiku begitu
gundah....aku tak tahu harus bagaimana mengatasi setiap emosi yang selalu begejolak didalam hatiku...sebenarnya aku hanya ingin kau tetap ada disampingku, selalu
menemani aku dan selalu mencintaiku....Namun kali ini aku harus melepasmu...karena hanya itulah yang membuatmu bahagia..aku tak ingin kau pergi sayang mengertikah kau
...kiranya kau tahu perasaanku ini yang mulai ragu akan semua cintamu...entah mengapa perasaan ingin mengekangmu, mendekapmu dan tak pernah melepaskanmu.....hanya itu saja
yang sangat aku inginkan merengkuhmu dikedalaman hatiku yang paling dalam.....aku sangat mencintaimu dan aku hanya takut kehilanganmu, suasana hati yang begitu tak menentu membuatku enggan beranjak dari tidurku.....jangan pergi sayang........
saat aku berlari mengejarmu....kau berdiri begitu dingin menatap mataku'tajam menghujam jantungku...begitu cepat kau berubah...
saat ingin meraihmu kau berusaha menutup pintu hatimu...aku harus tegar
itu saja yang terbersit di otakku.....yah aku harus tegar menghadapi kepergianmu
tak sedikitpun kau berikan aku senyuman...perih terasa.....meski kau bilang hanya tuk sementara namun kau benar sangat membuat aku terluka.....dan aku belum rela
melepas kepergianmu......
Minggu, 22 Februari 2009
Gay {Homosexual}
Sebelumnya saya pernah menjelaskan tentang kaum homo atau Gay,di zaman ini begitu marak kam Gay ini, dan aku benar sangat prihatin sekali, entah gaya hidup atau karena pengaruh globalisasi barat...dan pengaruh CD,DVD yang tak bermoral, sungguh aku melihat dan mendengarnyapun sangat sangat miris sekali, begitu banyaknya kaum Gay,homo disaat ini, yang menandakan kiamat semakin dekat...dalam hukum Islam sangat dilarang menyukai sesama jenis, seperti pada zaman kaumnya Nabi Luth yang menyukai sesama jenis atau terkenal dengan istilah Homo, dan Alloh sangat murka akan kaum homo tersebut, hingga siksanya dari dulu sampai sekarang itu masih berlangsung, dunianya pun dibalik, saking bencinya Alloh terhadap kaum Gay,jangankan masuk Syurganya Alloh, Alloh pun mengharamkan kaum Homo atau Gay itu mencium baunya Syurga...hingga hanya Sisksanya Alloh yang tepat bagi kaum yang sangat Alloh benci tersebut, sadarlah kita hidup dinia ini hanyalah sementara, dunia tak ada apa apanya dibandingkan akherat, jangan terlalu menuruti hawa nafsu syetan yang selalu menggoda...berjuta kenikmatan yang diraup tak akan dapat membendung siksanya Alloh yang Maha Dasyat kelak, kenikmatan didunia yang hanya sesaat ini kita manfaatkan dengan banyak banyak beribadah kepada Alloh...hawa nafsu yang kerap menggoda kita lenyapkan dengan banyak Tafakur kepada Alloh, pasrah bukan berarti menyerah, kalau memang mau berubah, berubahlah dengan sekuat kemampuan yang kalian punya, Alloh maha pengampun, jikalau kalian mau bertobat Alloh akan mengampuninya, dan sadarlah setiap diri itu akan menemui mati, kita tak tahu kapan dan dimana, yang jelas dari detik ini berusahalah memperbaiki diri dengan tidak mengikuti hawa nafsu yang menyimpang aturan aturan agama....terutama yang dibenci oleh Alloh, seperti menyukai sesama jenis.
hitam putihnya engkau
Menggapaimu aku terlalu lemah...tak sanggup lagi aku berdiri...
hanya lambaian tanganmu yang masih tergambar...kini kau begitu jauh
tak mungkin kurengkuh tak mungkin ku peluk.....
hanya senyuman manis yang selalu terlukis dibenakku....
hanya kau yang selalu membahagiakan setiap detik yang kulewati kini
meski hanya kenangan belaka...kau tetap terpatri dalam kalbu
aku tak ingin kehilanganmu....kehilangan kenangan yang pernah kita lewati bersama
meski kadang terlalu sakit dan pahitnya bila saja teringat dirimu
namun kau tetap membuatku setegar karang....
kau adalah hitam putihnya hidupku...kau adalah lukisan kalbuku
kau adalah penerang ku dalam kegelapan dan kebimbangan...
kau selalu menuntunku agar aku tetap setia akan semua janjiku
yang pernah kuungkapkan padamu...aku tahu meski kau tak ada lagi
kau tetap adalah sebagian dari jiwaku.....
dan aku akan selalu menghargaimu sebagai seorang yang paling berharga
ingin menjerit...namun suaraku tak lagi dapat kau dengar
ingin berlari...kakiku begitu terkunci....ingin menangis....
tak ada lagi yang tahu akan semua penderitaan ini...
kau pergi dan aku hanya terpana bagai terpasung waktu
tak akan adalagi candamu......begitu terhenyak....begitu dalamkan cinta ini
hingga kumerasa aku tak sanggup jika aku tak lagi menemukan yang sepertimu
aku tak sanggup sayang.....aku terlalu sayang padamu
sepertinya harapan ini kian menipis...dan wajahmu kian tergambar jelas
tiap lekukan guratanmu kau adalah nyata....namun tak dapat kusentuh
hitam putihnya engkau telah kugenggam.....
namun dalan hatimu aku benar tak tahu,....hingga kini aku merindumu
Tuhaaaan......jangan hitamkan hatiku.....
jangan tutup kalbuku...aku hanya ingin bersimpuh dihadapan Mu
aku sangat lemah tanpa keridhoanmu......
Kamis, 19 Februari 2009
Mengering Sudah
Kemarau panjang kali ini membuatku sangat penat dan kehausan
haus akan seseorang yang selalu meneduhkan hati
kan datang hujan yang begitu lebat, membanjiri suasana hati
yang telah mengering...tak tahu kemana langkah kaki ini membawaku
yang aku tahu kini aku sangat kehausan...dan begitu lelah tuk berpijak
tak tentu arah kuharus.cepatkan langkah ini dan jangan terhenti
agar panas mentari tak lagi membakar kulit ini yang semakin legam
Tuhaaan...tak mengertikah dia kalau aku kini tak berdaya tuk bertahan
duka ini, luka ini, semuanya kutahan hanya karena aku sangat mencintainya
Rabu, 18 Februari 2009
Kerinduan ini
Mungkin aku terlalu telah merindukanmu..tapi memang aku sangat sangat merindukan dirimu
kau teman tersayangku..kau adalah seseorang yang paling aku kasihi...
kau kini jauh meninggalkan aku dan aku sangat merindukanmu.....
tak adalagi tawa candamu....Tuhaaan ...aku tak sempat memeluknya....
aku tak sempat membelai wajahnya...aku tak sempat menciuminya.....
aku sangat ingin didekatnya...bersama kita tertawa lepas..melepas kepenatan
yang kerap membuat kita putus asa....kadang kita dapat menghabiskan waktu bersama
berjalan beriringan mencari sesuatu yang kita inginkan....aku rindu semua itu
aku sangat ingin memelukmu sayang.....kau terlalu jauh.....
kalau saja semuanya bisa kuputar dan kau ada disini lagi tentunya rinduku ini
akan terbalaskan....tak cukup aku hanya mendengar suaramu.....
aku hanya ingin melihatmu tersenyum dan tertawa lepas........
kau adalah yang terbaik bagiku.....Tuhaaan kembalikan dia padaku....
bersamanya.....aku hanya ingin dia selalu hadir disetiap sudut pandanganku....
tetes air mata ku selalu jatuh kala saja aku teringat wajahnya
hati dan jiwanya sangat rapuh...dia tak sekuat karang...Tuhaaan...
tolonglah aku sangat merindukannya ada......
kumohon kali ini dekatkan dia padaku...hanya Eangkaulah yang Maha Kuasa
tak ada daya aku dihadapanMu...aku hanya merindukannya......
Disebrang sana kuatkan hatimu sayang....aku akan membantumu semampuku
aku hanya ingin membuatmu bahagia...tak ingin aku melihatmu tambah terluka
kau adalah bagian dari darahku yang mengalir...yang akan kujaga ....
Betahanlah
Saat langkah ini mulai melemah..saat harap mulai memudar...
kau selalu memberikan semangat yang membuatku tetap kokoh
menerjang badai begitu kencang, kau selalu merengkuh aku
saat aku sangat terpuruk.....saat aku sangat tersesat.....
saat aku sangat haus belaianmu...saat aku sangat ingin memelukmu
kau selalu ada didalam kalbuku yang terdalam.....
kau sangat indah sayang......temanilah aku sampai hembus nafasku
yang terakhir....aku sangat ingin sesalu disisimu.....
aku sangat mencintaimu...meski aku pergi meninggalkan orang orang terkasih
kau tetap yang terbaik dan terindah bagiku.....
Namun sayang...mengapa hati ku ini selalu ingin pulang
ingin pulang kepangkuan seseorang yang sangat aku sayangi pula
aku ingin mendekapnya dan tak pernah melepaskannya....
aku ingin menatap wajahnya yang mulai menua.....
aku ingin merawatnya hingga akhir hayatku
aku ingin membahagiakannya dan selalu menjaganya
Tuhaaaan......dekatkanlah aku dengan orang orang terkasihku....
aku sangat mencintai mereka ...tapi aku tak ingin kehilanganmu sayang
aku sangat egois....tapi itulah aku.....
yang hanya menginginkan sentuhan dan belayan orang terkasih saja...
terlalu sulitkah permintaanku ini....
aku ingin bersamanya tapi aku tak ingin meninggalkannya
kau adalah nafasku ...dan dia adalah jiwaku....
hampa hatiku tanpanya ...dan kini aku harus selalu bertahan
ditengah badai kebimbangan yang selalu mengganggu hatiku
selalu saja menggodaku untuk pulang dan memeluknya......
Minggu, 15 Februari 2009
Maafkanlah
bila kata ini dapat kurangkai akan kurangkai tanpa henti...aku ingin ucapkan maaf
namun tak sepatahkatapun kau membalasnya, terlalu sakitkah kau oleh ucapanku ini....sekiranya aku salah aku hanya meminta sepotong maaf saja terucap dari bibirmu,maafkanlah aku sayang kalau selama ini aku hanya membuatmu emosi yang tak terkendali....aku sayang padamu tulus sebagai temanku tersayang temanku yang dapat kubagi tentang cerita sedih dan semua cerita bahagia yang kau dapat juga yang kudapat...
Saat aku sangat ingin menyapamu, kau diam seribu basa..aku sungguh tak menyangka kau ingin melupakan aku, aku tak ingin kau lepas dariku...aku masih ingin kau menjadi sahabat terbaikku...maafkan aku.....
tak apa sapaku tak pernah kau jawab, namun kediaman mu membuatku sakit...
kau buka semua persahabatan ini dengan penuh keikhlasan...
kubuka persahabatan ini dengan penuh kasih dan sayang.....sungguh
aku tak bermaksud membuatmu tersakiti...kalau memang kau kecewa..aku akan mengembalikan semuanya padamu...dan memohon seribu maaf padamu....
hanya saja jangan putuskan benang silaturahmi kita yang telah terjalin begitu erat.
tapi kalau kau menginginkan kita putus persahabatan yah aku tak dapat memaksamu
tapi aku akan tetap menganggapmu teman dan sahabat setiaku.....
About Dukun Ponari
Same like my sister tell about him, tentang dukun Ponari yang baru saja aku juga tahu di teve, ampe segitunya, tapi mungkin aku hanya mau berkomentar sedikit saja tak sepanjang my sister tell she's story so complete...but so Good. Memang aku lihat akhir akhir ini begitu banyak yang sakit...dan mungkin juga aga stress juga menghadapi tuntutan ekonomi yang sebegini sulit...jangankan untuk beli rumah untuk mengontrak saja kadang bayarpun susah...nah, untuk dukun yang satu ini yang lagi santer banget, mungkin memang batu itu dipercaya banyak orang menyembuhkan penyakit, tapi kalau saja mereka masih berakal sehat dan percaya bahwa Hanya Alloh lah yang menyembuhkan penyakit dan memberikan penyakit, maka hanya pada Alloh saja mereka sepatutnya meminta pertolongan. Kalau saja ada terbersit dari hati kita kalau yang menyembuhkan penyakit itu adalah batu ponari maka kita sudah dihukumi Musrik dan syirik sekaligus..dan selama 40 hari pula amalan kita tak diterima,maka sebaiknya kita lebih pasrah dan mau menerima semua cobaan yang Alloh berikan , jikalau kita memang berusaha tapi janganlah mendekati seperti syirik demikian...alangkah baiknya kalau memang kita sedang dicoba lebih banyak tafakur dan meminta pertolongan kepada Alloh langsung...Insya Alloh kalau kita yakin dan selalu positif thinking Alloh pasti akan memberikan pertolonganNya selalu amiiin.
Tak Bersuara lagi
Pekikan tak lagi terdengar.....hanya gemericik air yang terdengar
begitu tenang....begitu damai....begitu indah ...
ku dengarkan berkali-kali dan kucoba pejamkan mataku...dan mulai tergambar
wajahmu yang sangat indah, tersenyum begitu manis.....sudah .....
berhenti saja sampai senyuman itu ....jangan kembali bersedih
tiba -tiba air mataku tak tertahan lagi menetes dipipi melihatmu adalah indah
namun kau begitu keras....dan itu sangat melukai hati juga jiwaku....
aku hanya inginkan senyummu...bukan amarahmu yang membuatku hancur
aku tak sanggup kalau kau tak mau mengerti bagaimana aku mencintaimu sayang
kalau kau selalu saja membuatku terpuruk dan jatuh tak bertempat....
aku ingin ketepi...aku ingin berlabuh.....aku sudah lelah ...
namun kau masih ingin menerjang badai ini.....aku sudah tak sanggup
jiwaku kini hanya tinggal sepenggal cinta yang hampir mati....
aku tak sanggup tuk berlayar mengayuh dayung ini lebih kuat
tenagaku telah habis....kesabaranku pun hampir sirna.....
kau yang inginkan aku hancur....
kau yang inginkan aku tak bertepi.......
kau pula yang inginkan aku mengambang seperti tak bertuan....
aku hanya mencoba bertahan dalam diam....aku memang sudah terlalu lelah
menghadapimu yang penuh dengan amarah.....
aku sangat terluka sayang..........
Tuhaaan beri aku kekuatan..tuk menepikan kalbuku agar tak tenggelam
Lautan ini begitu luas...dan aku tak tahu kemana arahku berlabuh
aku tak mengerti apa maunya...selama aku masih mencoba bertahan
akan kutahan....aku hanya ingin berteriak meski tak bersuara lagi
aku ingin menjauh pergi darinya, tapi kutak mampu melihat dia menderita
aku terlalu mencintainya aku terlalu menyayanginya
aku tak ingin melihatnya menangis....tertinggal dibelakangku
yang aku inginkan dia tetap tersenyum untukku selamanya
bukan menyakitiku dan melukaiku seperti ini....
kini kuhanya berusaha tak bersuara menghadapimu sayang
karena aku tak ingin membuatmu luka.
Bani Israel [ Yahudi]
Masih membahas tentang cerita 'Uzair yang oleh sebagian orang Yahudi atau kaum Bani Israil adalah Tuhan mereka...dan mereka mempercayai kalau 'Uzair adalah anak Alloh,Maha Suci Alloh yang tidak mempunyai anak seperti 'Uzair maupun Isa, karena semua makhluk didunia ini adalah kepunyaanNya dan akan kembali pada Nya, setiap makhluq yang diciptakan oleh Alloh pasti akan menemui yang namanya Mati, CATET...dan adalah mustahil kalau Alloh mempunyai anak....karena sudah jelas dalam Alquran surat AL-IKHLAS bahwa Alloh tidak beranak dan tidak diperanakan...'Uzair dan Isa adalah makhluk yang sama seperti kita diciptakan sebagai manusia yang lebih diberikan kefadolan oleh Alloh,Sebagai manusia yang diberi akal dan diberi keimanan yang kuat harus bersyukur tidak menganggap Tuhan siapapun kecuali Alloh.
Orang Yahudi hanya ingin meyesatkan diri sendiri dan bangsanya saja maka sebagian dari mereka menganggap kalau 'Uzair lah Tuhannya mereka, padahal sudah jelas Tuhannya 'Uzairpun adalah Alloh, dan kaum Bani Israel pun membuat cerita yang sama untuk umat Nasrani kalau Isa lah Tuhan mereka, dan dengan kepintaran mereka semua cerita yang sebenarnya mereka kaburkan, hingga kaum Nasrani benar benar mempercayai kalau Isa itu adalah Tuhan mereka,yang disalib oleh mereka. Padahal Sudah jelas dalam Al-quran bahwa Nabi Isa itu diangkat kelangit oleh Alloh ketika dikejar oleh kaum Bani Israil yang akan menyalib nya, dan Teman Nabi Isa yang Munafek rupanya diserupakan persis seperti Nabi Isa oleh Alloh, hingga dialah yang disalib dan disembah sampai saat ini. Nanti tanda tanda sebelum kiamat tiba Nabi Isa akan diturunkan kembali oleh Alloh dan akan memberitahukan kepada Umat Nasrani kalau selama ini kalian salah memuja aku sebagai Tuhanmu karena Tuhanku hanya satu yaitu Alloh SWT. Maha Suci Alloh tidak beranak dan tidak diperanakan.
Kamis, 12 Februari 2009
Yahudi dan Uzair
Kisah teladan, Pada suatu hari ketika Uzair memasuki kebunnya yang subur dengan pepohonan yang hijau daunnya dan lebat buahnya. Hatinya terpesona dengan keindahan pemandangan kebunnya, Ia pun memetik beberapa buah-buahan untuk dibawa pulang. Setelah itu ia pulang dengan keledainya sambil menikmati keindahan alam sekitarnya. Ia tidak sadar bahwa keledai yang ditungganginya telah tersesat jalan. Setelah sekian lama barulah ia sadar bahwa ia telah berada disuatu daerah yang tidak dikenali serta sudah jauh dari desa tempat tinggalnya.Uzair memperhatikan sekeliling daerah yang asing itu.
'hmmm..Tempat ini seperti bekas sebuah kampung yang binasa akibat peperangan dashyat...' pikirnya.
Dibeberapa sudut kampung itu tampak bekas bekas reruntuhan dengan mayat mayat manusia yang bergelimpangan dimana mana. Ia pun turun dari keledainya. Keledainya Ia tambatkan pada sebatang pohon, lalu ia duduk bersandar pada dinding sebuah rumah yang sudah runtuh. Ia pandangi mayat mayat manusia yang sudah mulai membusuk itu. Pikirannya mulai berkecamuk,'Hmmm...Bagaimana orang orang yang sudah mati dan hancur itu pada hari kiamat dihidupkan lagi oleh Alloh?'
Ia terus memikirkan itu hingga tertidur karena kelelahan.
Uzair terus tertidur hingga hari berganti hari, bulan berganti bulan,dan tahun pun berganti tahun. Seratus tahun berlalu sudah, sementara 'Uzair tetap tertidur dengan jasad yang sudah hancur menyatu dengan tanah.
Kemudian Alloh menyusun kembali daging dan tulang belulang 'Uzair yang sudah hancur itu lalu ditiupkan ruhnya. Seketika itu juga Uzair terbangun dan berdiri mencari keledai dan buah buahannya didalam keranjang.
Tidak berapa lama kemudian, turunlah beberapa malaikat seraya bertanya, "tahukanh engkau wahai 'Uzair berapa lama engkau tidur?'
Tanpa berpikir panjang 'Uzair menjawab,' "Aku tertidur seharian atau mungkin setengah hari". Lalu malaikatpun berkata kepadanya "Wahai 'Uzair, engkau telah tertidur selama seratus tahun.Disinilah engkau berbaring,ditimpa hujan dan panas matahari,bahkan kadang ditiup badai. Dalam masa yang begitu panjang itu, buah buahanmu tetap baik keadaannya. Tetapi coba lihat keledaimu, dia sudah hancur dimakan bumi".
Dengan penuh keheranan, bergantian ia pandangi buah buahan yang masih segar dan keledainya sudah hancur tidak berbentuk.
Malaikatpun melanjutkan perkataannya," Lihat dan perhatikanlah sungguh sungguh. Demikianlah kekuasaan Alloh. Alloh dapat menghidupkan kembali orang yang sudah mati
dan mengembalikan jasad jasad yang sudah hancur lebur. Dengan semudah itu pula Alloh akan membangkitkan semua manusia yang sudah mati untuk diperiksa dan diadili segala perbuatannya kelak diakherat".
Tiba-tiba keledai yang sudah hancur berderai itu dilihatnya mulai dikumpulkan daging dan tulangnya dan akhirnya menjadi seperti sediakala,hidup sebagaimana sebelum mati.
Maka 'Uzair pun berkata, "Sekarang aku semakin yakin bahwa Alloh maha kuasa atas segala sesuatu".Lalu 'Uzair menghampiri keledainya dan menungganginya pulang kerumahnya dahulu. Namun ia kesulitan mencari jalan pulang.
Jalan yang dulu ia lalui sudah banyak berubah. Ia mencoba mengingat ngingat apa yang pernah dilihatnyaseratus tahun lalu. Setelah menempuh berbagai kesulitan,akhirnya Ia pun sampai dirumahnya. Ia mendapati rumah yang sudah porak poranda, sebagian besar dinding-dinding rumahnya telah runtuh. Ia pun mulai ragu,"Apa benar ini rumahku dulu.." Tiba tiba 'Uzair melihat ada seorang perempuan tua berjalan tertaih tatih. Kedua matanya telah buta, hingga ia harus berjalan meraba-raba menggunakan tongkatnya. Lantas 'Uzairpun bertanya,"Maaf bu..Rumah siapakah ini?"
Perempuan tua itu menjawab." ini adalah rumah 'Uzair,tetapi ia telah lama pergi dan tidak ada kabar beritanya lagi. Lagi pula semua orang sudah melupakannya".
"Ibu akulah 'Uzair." jelas 'Uzair. "Aku telah dimatikan oleh Alloh seratus tahun yang lalu. Sekarang aku sudah dihidupkan kembali oleh Alloh".
Perempuan tua itu terkejut seakan akan tidak percaya,lalu diapun berkata,"Uzair itu adalah seorang yang paling sholeh, doanya selalu dikabulkan oleh Alloh dan telah banyak jasanya dalam mengobati orang -orang yang sakit".
sambungnya lagi,"aku ini pelayan 'Uzaur, badanku telah tua dan lemah, matakupun telah buta karena selalu menangis terkenangkan'Uzair. Kaulah tuan ini "Uzair maka cobalah tuan doakan kepada Alloh supaya mataku terang kembali dan dapat melihat tuan".
Uzairpun menengadahkan kedua tangannya kelangit lalu berdoa kepada Alloh. Tiba-tiba kedua mata perempuan tua itu terbuka dan dapat melihat dengan lebih terang lagi.Tubuhnya yang tua dan lemah itu kembali kuat seakan akan kembali muda. Setelah menatap wajah Uzair dia pun berkata,"Benar, tuanlah 'Uzair. Aku masih ingat".
Berita tentang kembalinya 'Uzair setelah seratu tahun menghilang itu bukan saja mengejutkan orang-orang Bani Israil,tetapi ada juga yang meragukan dan tidak percaya kepadanya. Walau bagaimanapun berita itu menarik perhatian semua orang yang hidup ketika itu. Karena itu mereka ingin menguji kebenaran 'Uzair. Kemudian datanglah anak kandungnya sendiri seraya bertanya,"aku msih ingat bahwa bapakku mempunyai tanda dipunggungnya. Cobalah periksa tanda itu Kalau ada, benarlah dia 'Uzair.".
Tanda itu memang ada pada 'Uzair, lalu percayalah sebagian dari mereka. Akan tetapi sebagian lagi masih ingin bukti yang lebih nyata,maka mereka berkata pada 'Uzair, "bahwa sejak penyerbuan Nebukadzenar pada bangsa Bani Israel dan setelah tentara tersebut membakar kitab suci Taurat, maka tidak ada seorang Bani Israil pun yang hafal isi Taurat kecuali'Uzair saja. Kalau memang benar tuan adalah 'Uzair, coba tuan sebutkan isi Taurat yang benar."
'Uzair pun membaca isi Taurat itu satu persatu dengan fasih dan lancar serta tidak salah walaupun sedikit.
Mendengarkan itu barulah mereka percaya bahwa sungguh benar itulah 'Uzair yang telah mati dan dihidupkan kembali oleh Alloh. Banyak diantara mereka yang bersalaman dan mencium tangan 'Uzair serta meminta nasehat nasehatnya.
Tetapi sebagian kaum YAHUDI yang bodoh menganggap 'Uzair sebagai anak Alloh. Maha Suci Alloh tidak mempunyai anak seperti 'Uzair maupun Isa karena semua makhluk adalah kepunyaan-Nya belaka.
Rabu, 11 Februari 2009
Keutamaan Alquran dan ayat ayatnya
Mungkin selama ini kadang kita malas banget baca Quran dikarenakan kesibukan yang begitu padat yang selalu membelenggu kegiatan kita, padahal sedikit saja kita meluangkan waktu akan menambah timbangan amal kita kelak...karena hanya amalan saja yang kelak dibawa sampai ajal menjemput....hanya amalan kita saja yang mampu menolong kita saat malaikat munkar dan nakir menyapa kita...apakah kita selalu membaca alquran setiap hari...? apakah kita tahu banyak tentang kekuatan dan isi alquran yang sebenarnya...Minta pertolonganlah hanya kepada Alloh semata bukan selain Alloh...niscaya Alloh akan mengabulkan setiap permintaan kita...dan mendapatkan berkah yang sangat melimpah disamping ketenangan yang tiada tara saat ayat ayat suci itu dibaca dan diresapi...mudah mudahan bermanfaat bagi kehidupan kita amiiin.....
1.Surat Almu'minuun(23) ayat 1-10 : dengan keyakinan gunungpun bisa hancur
2.Surat Aliflammiim sajadah(32) :3hari 3 malam setan tidakakan masuk rumahnya, diselamatkan dari siksa kubur dan dijaga dari 2 fitnah saat hidup dan setelah mati.
3.Surat Alkahfi(18) 1-10: dari ujung rambut hingga ujung kaki dipenuhi keimanan.
4.Surat soffaat(37): bila dibaca pada malam jum'at akan dikabulkan permintaannya
5.Surat Yaasin(36) : - org yg lapar akan diberi rizki oleh Alloh SWT sehingga kenyang.
- org yg ingin jodoh akan diberi jodoh oleh Alloh SWT
- Alloh SWT memberi keimanan
- org yg bepergian akan selamat dan jelas tujuannya
- org yg kehilangan sesuatu akan menemukannya kembali
- org yg telanjang akan ditutupi oleh Alloh SWT dan diberi rizki
- org yg susah akan diberi kelonggaran
- jika dibacakan pada org yg meninggal,dosa org tsb akan diringankan
- org yg haus akan segar kembali
- org yg sakit bisa sembuh
- jika dibaca waktu malam, maka Alloh SWT melipatkan pahalanya 10x dibanding mlm yg lain
- jika dibaca pagi2 maka keperluannya akan dikabulkan oleh Alloh SWT
6.Surat Alwaqi'ah(56) : dibaca tiap malam maka tidak akan tertimpa kemelaratan dan dilimpahi rizki yg banyak.
7.Surat Alqiyamah(75) : dibaca tiap malam,maka saat bertemu dengan Alloh SWT wajahnya akan bersinar seperti bulan purnama.
8.3ayat terakhir Surat Hasyr(59) : jika meninggal maka seperti mati syahid dan langsung masuk surga, jika dibaca tiap pagi akan dijaga oleh 70,000 malaikat.
9.Surat Sof(61) ayat 1-10 : akan diselamatkan dari Dajjal.
10.Surat Albaqoroh(2) ayat 1-4+ayat kursi(255)+2ayat selanjutnya+3ayat terakhir : jika dibaca hari itu maka akan dilindungi diri,harta dan keluarganya dari yg bahaya dan jahat2 baik tampak maupun tidak tampak dari golongan setan,jin dan manusia.
11.Al Ikhlas-Alfalaq-Annaas :dibaca pagi sore niscaya dijaga dari sihir2 jahat(santet/teluh dll)
mungkin belum semuanya tercantum disini,namun semoga bermanfaat.
Posted by noodlemie
Setia menjagamu
Kusentuh wajahmu..kau pucat begini....kuraih tanganmu dingin sekali
kucoba tatap matamu..pandangan yang begitu kosong.....sayang ...
ku bangunkan jiwamu kau tetap terdiam....terpaku kumelihatmu...
tak ada gairah....tak ada kehidupan lagi dibola matamu....sayang....
aku tak ingin kehilanganmu...aku sangat sangat membutuhkanmu
pagi ini sangat dingin menyeruak jiwa yang mulai melemah...
tidurlah sayang...aku kan selalu menjagamu agar tetap tegar menghadapi
semua cobaan yang Dia berikan pada kita...cinta yang telah membuat kita
selalu kuat...meski kadang aku tak sanggup lagi menapaki hidup
yang sebegini berat...perlahan kekuatankupun mulai terasa melemah
saat terdiam ingin rasanya ku menjeriiit sekuat tenaga...melepaskan semua penat
sayaaang....kau harus kuat...harus kuat.....kali ini kau jangan menyerah
aku akan selalu bersamamu...aku tak akan pernah meninggalkanmu...
disaat suka dan kedukaan yang teramat dalam begini..tak mungkin
aku meninggalkanmu....aku sangat mencintaimu...sepanjang hidupku
aku akan menjagamu...meski tak sempat kubasuh lukaku.aku akan selalu
berusaha kuat untukmu....hanya untukmu....
tak pernah kuberfikir tuk melepasmu...karna kau adalah anugrah
yang harus kujaga selamanya....jangan menyerah sayang....aku akan selalu
setia menjagamu....
Selasa, 10 Februari 2009
Fatamorgana
tak henti kuberlari....terus berlari.....sekuat tenaga aku ingin mengejarmu...
meski kini hanya tinggal bayangamu semata....cintaaa...kau jangan pergi...
namun kau pun berlari...sesak yang kurasa tak dapat membendung kerinduan ini...kau tetap membuatku ingin berlari dan terus mengejarmu...rasa penat..rasa lelah yang kerap menyelimuti asa tak membuatku menyerah tuk mampu meraihmu...kau adalah yang terindah yang Tuhan ciptakan untukku...aku ingin kau menjelma menjadi nyata ..tak hanya fatamorgana...aku tak mungkin lelah mengejarmu....meski kau berlari sekuat tenagamu akupun akan mengejarmu sekuat tenaga yang kupunya....kau tahu cinta yang telah memberikan aku kekuatan begitu hebat..hingga aku tak pernah merasakan bosan tuk selalu mengejarmu....saat kuberlari dalam hayalku hanya tergambar wajah indahmu...senyuman manismu...sapaan tulusmu...tak salah aku mencintaimu sebegitu dalam padamu..karena kau adalah segalanya bagiku.
kini hatiku tinggal separuh...separuh lagi kau bawa pergi jauh...aku sungguh tak berdaya..tak adalagi kekuatan tuk mampu tetap bertahan seperti ini....aku rapuh sayang..tanpamu aku sangat rapuh...aku hancur sayang...cinta yang hanya tinggal sepenggal ini yang kupertahankan yang membuatku tetap bertahan dalam keterpurukan ini...kan kugenggam selamanya cintamu dan kubalut dengan segenap cintaku hingga selamanya tetap terpatri dalam kalbuku....tak akan hilang...tak akan musnah...tak akan hancur.....dan aku kan tetap menjaga kesetiaan ini sampai akhir hayatku.
Biar saja tersimpan rapi
bait demi bait kususun sangat rapi....
ku biarkan kata demi kata mengalur begitu saja
yah aku sedang tak menginginkanmu...
aku sedang membencimu...kau tekadang membuat aku begini
begitu sangat membuatku tersadar...
kalau aku memang sudah jenuh denganmu
kadang kau sangat manis semanis gula...
kadang kau sangat asam melukai hati..
aku memang sangat menyayangimu.....
namun kalau kau selalu melukai hati...bagaimana aku dapat menyayangimu
baru saja kau seperti mencintaiku...
sekejap kau seperti membenci aku...
aku tahu, aku ini tak sehebat yang kau fikir
tapi sedikit saja aku tak ingin hatimu terluka
pernahkah terfikir dalam benakmu...
kalau aku ini mencintaimu sepenuh hati...
sayang hatimu bagai batu karang....
dan aku tak mampu menembusnya....
aku harus pergi sayang...bukan karena aku membencimu
tapi aku pergi karena aku sayang padamu
kiranya hanya itu yang mampu membuatmu tersadar
kalau aku ini nyata bukan fatamorgana
kubiarkan kau menghinaku...mencaci diriku
bahkan merobek anganku....ku biarkan semua itu
karena aku menyayangimu..namun..sayang
kali ini aku akan meninggalkanmu....dan berusaha untuk
melupakanmu selamanya....kuharap kau dapat berpikir tenang
tentang aku yang selalu mencintaimu apa adanya...
biar saja cinta ini akan kusimpan rapi dalam hatiku
tak akan kubiarkan hancur....meski kau membuatku hancur
cinta ini tetap terjaga dalam kalbu yang terdalam.
Kehampaan ini
Benar aku sangat lemah tanpamu...aku baru merasakan cinta ini menyiksa bathinku
kehampaan ini merasuk seluruh ragaku hingga aku tak berdaya menghadapi kenyataan
kalau kau telah jauh meninggalkan aku dan tak akan pernah mungkin kembali, Tuhan
jika saja kau memberikan kesempatan yang kedua untukku...akan kubahagiaan dia
dengan segenap jiwaku..akan kujaga dia seumur hidupku...akan kupenuhi hatinya dengan bunga bunga cinta yang bersemayam dalam hatiku....namun kini aku jauh tertinggal dibelakangmu, aku berharap kau akan datang membawakan aku cinta yang ku cari selama ini
namun itu hanya hayalanku semata...kini kau tak pernah ada......oh...Tuhaaan...
mampukah aku meneruskan kehidupanku tanpa dia disisiku....Tuhan kalau benar Kau sangat menyayangi aku....berilah aku cinta yang seperti dia..yang selembut kasihnya yang setenang jiwanya....
Kehampaan dalam jiwaku ini tak pernah meninggalkan aku...aku kini hanya terbaring dalam pembaringan cinta yang mati...aku tak mampu menatap matahari yang bersinar begitu elok....aku tak sanggup lagi melihat bulan yang sangat indah sinarnya....
kini kau laksana bulan yang hanya dapat kupandangi...tak mungkin dapat kusentuh lagi
harum tubuhmu tak pernah ada lagi...senyuman manismu tak lagi hadir mengisi hari hariku....canda tawamu kini lenyap terbawa angan....angan kerinduan yang mendalam....
Saat kepergiamu telah datang...yang aku rasakan hanya kesakitan yang sangat dalam sayang....aku menjerit dalam hatiku...jangan tinggalkan aku sayang....aku masih sangat membutuhkanmu...aku tak ingin kehilangan dirimu...aku hanya menginginkan dirimu...kau adalah tarikan nafasku..tersenggal sudah aku memohon jangan tinggalkan aku....Namun aku benar tak berdaya sayang...saat Tuhan memanggilmu aku sungguh tak berdaya...aku harus melepas kepergiamu...sangat berat...sungguh berat...aku melepasmu...aku terlalu mencintaimu...ingin rasanya aku turut bersamamu....kau tau aku tak sanggup jika kau tak ada...saat terakhir kau bisikan agar aku kuat menghadapinya jika kau pergi...hatiku bagai tercabik cabik sayang.......
kau sangat melukai hatiku....tak kuat aku menghadapinya....aku hanya ingin hidup selamanya denganmu saja...Tuhaaaan....Tolong usir kehampaan dalam jiwaku ini....
kini aku sendiri....kini aku tak mampu tuk berdiri lagi...berikan aku kekuatan tuk dapat melangkah lagi dan berusaha melupakan kesakitan ini......berikan aku cintaMU yang penuh dengan keberkahan yang melimpah dihatiku agar kehampaan ini perlahan lenyap dari anganku.
Kerinduan yang menyiksa
dedicated for my lovely friend.
Selepas kepergianmu...aku hanya terdiam bagai patung
kau begitu cepat meninggalkan aku sayang......aku tak pernah menyangka
akan berakhir seperti ini...yang aku inginkan saat ini memeluk dirimu...
Tuhaaan...mengapa kau begitu cepat mengambil dia dari sisiku...
dia adalah belahan jiwaku...aku sangat menyayanginya....aku sangat mencintainya
aku sangat sangat membutuhkannya....kau pergi begitu cepat
tak sempat kuucapkan betapa aku sangat mencintaimu....
semuanya begitu sesak.....aku tak sanggup Tuhaaan....aku tak berdaya kali ini
aku sangat terpuruk karenamu.....jiwa ini sungguh sangat hampa tanpamu
angan ini tak lagi bernyawa...yang ada hanya tangis....tangis yang tak pernah mengering
bayanganmu selalu ada disetiap sudut mataku.....
tersenyum...dan selalu menaburkan cinta yang sangat indah
Kau selalu hadir dalam angan dan mimpiku.....sayang....aku sangat merindukanmu
rindu ini sangat menyiksa bathinku....aku ingin memeluk dirimu...
aku sangat menginginkanmu....aku ingin membelai wajahmu......
hanya airmata ini yang selalu menemaniku saat ini.....
ketika kerinduan itu sangat menyesakan dada.....kau sungguh tak ada
tak adilkah hidupku.....?..Tuhaaan Maafkan aku tapi aku benar benar sangat merindukannya....kau ambil dia dari sisiku....saat aku begitu lemah
aku memang sangat lemah...Kau maha kuasa....kuasa atas kekasih tercintaku
sungguh aku tak mampu menghadapi cobaan Mu yang maha dashyat ini....
air mataku tak pernah kering menangisi kepergianmu yang sebegitu cepat...
dan sampai detik inipun aku masih merindukanmu
Kerinduan yang menyiksa.....menyesakan dada.....
Ingin aku teriaaak....ini sungguh tak adil....namun apa dayaku
aku tak berdaya tanpa kekuatan yang Engkau berikan padaku Tuhaaan...
Kali ini kumohon kuatkanlah aku menghadapi cobaanMu....
agar aku mampu menghapus kerinduan ini ....meski itu tak mungkin
kulupakan begitu saja....aku tau Kau sangat menyayangi aku
maka berilah kesabaran yang banyak padaku kali ini...
maaf kan aku...jika selama hidup bersamanya kadang menyakitinya
aku tak bermasud melukainya...aku terlalu sayang padanya....
Tuhaan beri kekuatan padaku menapaki kehidupan yang akan kujelang nanti.
Selembut Sutra
Selembut sutra terbalut kasih, ketika kau datang mendekap angan
kesejukan yang terasa membasuh jiwa yang sedang mengering
kau taburi kasih dengan cinta yang terbalut kesucian....
desiran angin berhembus....sungguh indah hidup ini denganmu.....
tanpamu aku merasakan kesepian yang tiada tara....
aku hanya menginginkan dirimu...aku hanya ingin tetap bersamamu
kau adalah bagian dari hidupku yang yang harus kupertahankan hingga nanti
jika saja kau menghilang...mungkinkah aku dapat berdiri seperti ini
aku akan terpuruk jatuh sayang.....jangan pernah kau menghianati
semua janji suci yang pernah terucap....karna aku tak akan pernah melupakannya
Sejak kau mengisi kalbu ini, hatiku telah kupersembahkan hanya untukmu
dan tak mungkin terbagi...
Kau adalah bagian dari nafasku...setiap waktu ..setiap hari aku hanya memikirkanmu
jangan pernah meragukan cintaku...karena aku sungguh sangat mencintaimu
yah Cinta yang sangat indah yang selalu ingin kuberikan padamu
aku tak pernah berniat ingin menyakitimu...aku terlalu menyayangimu
tak pernah terlintas dihatiku ingin melukaimu....
mungkin kau tak pernah menyadarinya sedalam itu.....karna kau tak pernah mengerti
apa arti cinta sejati yang sebenarnya....Cinta sejatilah yang akan selalu membuat
hidup kita penuh dengan warna...warna yang mampu membahagiakan kita
Jumat, 06 Februari 2009
Terbalut Rindu
saat hujan membasahi bumi....tiba tiba kau hadir
membawa sejuta rindu yang telah lama ku pendam
aku tahu kau akan datang dihari yang bahagia ini
aku tahu kau tak mungkin meninggalkan aku
kemarilah sayang....aku hanya ingin bersamamu
malam ini...disaat hujan begitu deras membasahi hati dan
jiwaku....sesaat kuterdiam menatap bola matamu yang sangat teduh
dan ada kesedihan yang mendalam di bola matamu...
tak bahagiakah kau bertemu denganku?
tanpa kata kau mulai memelukku begitu erat...dan dengan sekejap
kaupun melepaskannya....maafkan aku.....
terakhir kata yang kau bisikan padaku...
jangan....jangan pergi....hatiku telah terbalut rindu
hanya ingin bertemu denganmu...
kau anugrah bagiku..kau adalah semangat hidupku
kau telah jadikan aku sebegini hebat...
mengapa kau tega begitu saja meninggalkan aku
tanpa kata kau tetap melangkah pergi....
sakit sangat sakit....aku sangat menginginkanmu..
mungkin kau tak pernah berfikir tentang aku
mungkikah aku hanya menyakitimu.....
Tuhaaan...kembalikanlah dia padaku....
jangan ambil dia dariku.....
jangan biarkan aku sendiri tanpa kasihnya
Rindu yang selama ini kujaga kini hanya tinggal puing puing
kehancuran kasih yang tiada tara....
kau hancurkan aku sayang........
dan kau tak pernah menyadarinya itu.....
Cinta yang selama ini bersemi dalam hatiku
akan tetap kujaga sampai kau kembali padaku
aku hanya ingin kau bahagia....kalau dengan kepergianmu
kau bahagia...aku akan berusaha untuk bahagia
maafkan aku...kalau selama kau bersamaku tak pernah bahagia
Kamis, 05 Februari 2009
Kesabaran ini
adakah solusi menghadapi cobaan selain bersabar? apakah ada senjata yang dapat kita gunakan selain kesabaran Bersabarlah karena Alloh atas segala cobaan yang menimpa.
Sebagaimana kesabaran orang orang yang mengharapkan pahala, tentulah orang itu tidak kenal lelah dan tidak lemah semangat dalam usahanya, orang yang senang kebaikan dan mengingkari kejahatan. orang yang tidak berbuat dholim,orang yang tetap tekun dalam beribadah, orang yang yakin terhadap akan datangnya kemudahan dan pertolongan orang yang memasrahkan segala urusannya kepada Alloh dan juga yakin Allohlah yang akan memberikan pertolongan.
Oleh karena itu manakala terjadi cobaan yang memberatkan dan mencemaskan maka hadapilah dengan sabar.Segera kuasai diri sebaik-baiknya, jangan sampai membebani diri,
dengan pikiran pikiran buruk yang diada adakan ataupun pikiran pikiran yang dipersulit,sehingga terasa menyiksa diri,Ridholah terhadap semua ketentuan dan ketetapanNya, yakinilah kesempurnaan pertimbangan dan kasih sayangNya, bulatkan keyakinan bahwa hanya Alloh satu satunya penolong bagi kita. Dialah pemberi jalan keluar yang terbaik,Mustahil Alloh lalai dan lupa terhadap hambaNya, tidak mungkin pula Dia mengingkari janji janji Nya terhadap orang orang iman,yang sungguh sungguh meyakini bahwa pertolongan hanya datang dari Alloh semata.
Kemudian dengan hati tenang dan pikiran jernih kumpulkanlah ikhtiar yang optimal untuk mendapatkan pertolongan Alloh, Disertai dengan kesabaran dalam mengerjakan amalan amalan yang dicintaiNya dan menempuh jalan yang diridhoiNya. serta didorong dengan kesungguhan dalam berdzikir dan berdoa memohon pertolongan dan jalan keluar dari Nya,Dilandasi dengan taqwa dan sikap tawakal memasrahkan segala keberhasilannya hanya kepada AllohDzat yang maha kuasa.
Untuk temanku......
oke aku mo jelasin about syarat syarat yang harus dimilliki orang yang mengucapkan
'LAILLAHAILLALOH MUHAMMADDAROSULLULOH'
Mengucapkan dua kalimat syahadat yang menyebabkan masuk syurga selamat dari neraka itu mempunyai syarat syarat antara lain :
1.ILMU.
Ketika seseorang mengucapkannya atas dasar ilmu yaitu dia mengerti bahwa matahari,bulan, bintang,peohonan, batu,malaikat,para nabi,para wali dan mahluq mahluq lainnya adalah bukan TUHAN. Tuhan itu hanyalah Alloh Dzat yang sendirian dalam mencipta,memberi rezeki,menghidupkan,mematikan,mengadakan,meniadakan,memberi manfaat,
memberi mudlorot,memuliakan,menghinakan,memberi hidayah,menyesatkan dan selain yang tersebut dari segala sesuatu yang mempunyai makna ketuhanan.
semua itu berdasarkan Firman Alloh:
'Fa lam annahu laillahaillaloh' s.muhammad 19.sesungguhnya tiada Tuhan yang disembah kecuali Alloh.
2. Yakin
Artinya orang yang mengucapkan laillahaillaloh itu memang betul betul yakin tidak ragu ragu Allohlah Tuhan yang berhaq disembah dan peribadatan pada selain Alloh berupa apa saja adalah batal karena selain Alloh itu bukan Tuhan Orang yang imannya benar adalah orang yang tidak mencampur imannya dengan ragu ragu.
3. Qobul
Hati dan lisannya menerima kalimah Laillaha illaloh dengan semua kandungan maknanya, Alloh telah menceritakan kisah orang orang dahulu kala yang selamat karena mereka ridho menerima laillahaillaloh dan Alloh telah menceritakan orang yang dirusak
celaka disiksa dengan siksa dunia akherat karena mereka menolak kalimah laillahaillaloh.
4. Al inkiyad
Tunduk dan menyerah kepada Alloh yang tidak ada tuhan melainkan Dia. artinya bahwa orang yang dirinya mengucapkan dua kalimat itu harus tunduk menyerah menerima dengan hati ridho dengan ketuhanan Alloh yang tidak ada tuhan melainkan Dia yang Maha Esa yang tidak ada sekutu bagi Nya. Kesempurnaan tunduk dan menyerah pada Alloh ialah hawa nafsunya bisa dikendalikan untuk mengikuti bimbingan hidayah dari Alloh.
5. Jujur, apa adanya
sungguh sungguh tidak bohong tidak munafiq, dalam meyakini tidak ada tuhan yang berhaq disembah kecuali Alloh. sehingga suatu saat Alloh menguji keimanannya dengan berbagai macam cobaan, hatinya teguh, tidak goyah, tetap tegar dan sabar dalam meyakini laillahaillaloh sampai mati lulus ujian.
6.IKhlas
Memurnikan amalan yang sudah pas dengan quran hadist dengan memperbaiki niat dari Syirik seperti riya' dan sum'ah dalam beramal, begitu pula dalam meyakini kebenaran Alloh sebagai tuhan yang berhaq disembah yang tidak ada Tuhan melainkan Dia juga harus murni. hatinya semata mata ikhlas karena Alloh bukan karena pamer.
7.Mahabbah/Rasa Cinta
Artinya ketika seseorang mengucapkan kalimah laillahaillaloh itu harus atas dasar cinta, cintanya kepada alloh yang tidak ada tuhan melainkan Dia, dan mencintai pula orang-orang yang mengamalkan dan istiqomah dalam membaca laillahaillaloh.
Temanku yang baik...demikian sekilas tentang semua pertanyaanmu about kalimat 'Laillaha illaloh'ok....mudah mudahan mengerti...sedikit sedikit.
Aku selalu bersamamu
kali ini aku berusaha untuk tegar menghadapimu, aku tak ingin membebanimu
membebani otakmu yang penuh dengan kebencian padaku, mungkin aku telah salah selama ini menilai dirimu seorang yang sangat bersahaja yang patut aku jadikan teman dan sahabatku dalam setiap langkah kehidupanku,namun sampai saat ini aku sungguh tak mampu membencimu, mungkin karena aku terlalu menyayangimu, hingga rasa benci itu tak pernah ada dalam hatiku padamu...kau begitu membenciku ..itu yang selalu kau ucapkan padaku..tapi aku tak pernah mampu membuatmu sakit....aku terlalu mencintaimu....
aku tak pernah ingin kehilangan dirimu...aku sangat membutuhkanmu....
kau tak pernah percaya padaku...mungkin itu karena kau terlalu egois.....
kau bilang aku yang selalu mementingkan semuanya padahal itu semua aku lakukan hanya untukmu..benar hanya untukmu dan aku tak pernah ingin membuatmu sakit apalagi hancur....
yang aku inginkan kau selalu bahagia menjadi teman dan sahabat sejatiku selamanya.
dan aku akan selalu bersamamu....dalam suka maupun dukamu.....
Cinta itu tak akan pernah saling menyakiti, kalau saja kau mau berbagi denganku
Cinta itu ada dalam dadamu..kalau saja kau mau mengungkapkannya padaku....
Cinta itu sangat suci kalau kau mampu menjaganya hingga nanti
Cinta itu tak harus memiliki, kalau kau sungguh ingin membuatnya utuh
kalau saja Cinta itu kau tempatkan dalam hatimu yang terbalut oleh kasih dan sayang...maka cinta itu akan tetap utuh selamanya dan dapat membahagiakanmu....
Aku tahu selama ini cintaku mungkin tak pernah cukup membahagiakanmu..kalau kau tak pernah membukakan pintu hatimu untukku...kau adalah teman terkasih yang aku punya tapi kau tak pernah menyadarinya kalau selama ini kau begitu mencintai aku.....
kau bilang kau sangat membenciku....tapi dari tatapanmu kau sangat mencintai aku
kau bilang kau tak ingin bertemu denganku lagi...tapi kau selalu mencuri pandangamu padaku.....jangan terlalu menyiksa dirimu....kau hanya akan menghancurka hatimu sayang...Kadang kejujuran itu memang sangat menyakitkan.....tapi itu juga untuk kebaikanmu....kebahagiaanmu.....aku tak akan pernah menyakitimu...karna aku selalu bersamamu......
Tertinggal Jauh karnamu
Dalam dingin yang menusuk jiwa, kucoba untuk bertahan diatas puncak yang sangat tinggi ini, aku mencoba tuk bangkit dari ketidak berdayaanku selama ini, aku selalu mengalah untukmu sayang..yah semua karena mu aku sangat mencintaimu, warna warna bunga yang kau tebarkan padaku selama ini sungguh sangat membuat aku selalu bahagia dan aku memang sangat menyayangimu selamanya...perlahan lahan aku mulai mencona menapaki lagi kegetiran hidup yang sedang kualami....ku ingat betapa kau selalu membuat hancur hatiku
sekarang sangat berkeping keping.....namun aku kan selalu sabar dan bertahan dalam badai asmara yang tak terhindarkan..aku tak akan pernah goyah mempertahankan cinta yang selama ini kita bina...bersama kita pupuk....walau kerikil tajam kerap melukai dan seperti menyayat hati yang semakin teriris....perih memang...namun semuanya harus aku tahan .....aku harus kuat menghadapinya.
Aku merasa aku kini sangat tertinggal jauh dibelakangmu...aku ingin meraihmu..namun mengapa kau begitu jauh sayang.....aku ingin mengejarmu...tapi bayanganmu pun tak dapat aku kejar....jangan ..jangan tinggalkan aku sayang..jangan disaat aku rapuh seperti ini...aku sangat mengharap pengertianmu...juga cintamu.....
Bila saja waktu ini dapat berputar ke belakang ...
Minggu, 01 Februari 2009
Bagian Terindah
Disaat mata ini terpejam, hayal ini mulai melambung jauh, mencari cari sosok yang selama ini sangat aku dambakan, hal yang terindah yang enggan kulupakan, yaitu
saat menatap kedua bola matamu yang sangat menentramkan jiwa....ada kedamaian disana
ada keteduhan disana ada kasih yang tiada tara yang aku rasakan dalam tatapan matamu...
sesaat kuterhenyak saat tiba tiba kau dekap aku begitu erat, jantung ini tak henti berdetak meneriakan namamu sayang....kau harus tahu...harus tahu....
kucoba bangkit dan menatapmu tanpa ada rasa takut ku genggam jemariku dan ku pukul pukul dadamu, kau tetap tersenyum dan terdiam.....'aku tahu kau sangat mencintai aku'
ucapnya menambah erat pelukannya....Tuhaaan....Bila saja ini semua bukanlah sebuah hayalan akan ku balas pelukannya, namun kutersadar kalau semua harapanku akan sia sia kalau aku tak dapat menghancurkan asa yang telah lama kupendam dengan sejuta kekuatan yang telah kesusun rapi agar kau tak pernah tahu dan tak pernah menyadarinya kalau selama ini aku telah jatuh cinta padamu.....tahukah kau apa arti cinta bagi diriku...?
Cinta adalah anugrah dari Tuhan yang harus kujaga dan kurawat hingga tak akan menyakiti hati...karena aku takut cinta yang selama ini aku jaga akan berubah menjadi benci.bersambung
Synopsis for Revolutionary Road
April and Frank Wheeler are a young, thriving couple living with their two children in a Connecticut suburb in the mid-1950s. Their self-assured exterior masks a creeping frustration at their inability to feel fulfilled in their relationships or careers. Frank is mired in a well-paying but boring office job, and April is a housewife still mourning the demise of her hoped-for acting career. Determined to identify themselves as superior to the mediocre sprawl of suburbanites who surround them, they decide to move to France where they will be better able to develop their true artistic sensibilities, free of the consumerist demands of capitalist America. As their relationship deteriorates into an endless cycle of squabbling, jealousy and recriminations, their trip and their dreams of self-fulfillment are thrown into jeopardy.
Film yang satu ini benar benar bagus juga, cuma terlalu serius banget, g nyantei...dan aku g begitu suka endingnya, terlalu sad ending. April adalah sosok wanita atau istri yang tidak kuat menghadapi kenyataan hidup setelah stress yang hebat mendera begitu kuat.hingga akhirnya harus memutuskan bunuh diri..itu yang aku g suka dalam film ini....tapi acting kate winslet keren banget apalagi leonardo..wuiiih best actor deh.
The Reader (2008 film)
The Reader is a 2008 American drama film based on the 1995 German novel of the same name by Bernhard Schlink. The film adaptation was written by David Hare and directed by Stephen Daldry. Ralph Fiennes and Kate Winslet star along with the young actor David Kross. It was the last film for producers Anthony Minghella and Sydney Pollack, who both died before it was released. Production began in Germany in September 2007, and the film opened in limited release on 10 December 2008.
It tells the story of Michael Berg, a German lawyer who as a teenager in the late 1950s had an affair with an older woman, Hanna Schmitz, who then disappeared only to resurface years later as one of the defendants in a war crimes trial stemming from her actions as a concentration camp guard late in the war. Michael alone realizes that Hanna is illiterate and may be concealing that at the expense of her freedom.
Winslet and David Kross, who plays the young Michael, have received much praise for their performances. The film has been nominated for several major awards.
Bagus banget film ini, baru kali ini aku menonton film yang sedemikian penghayatannya ekspresinya, pas banget kalo Kate Winslet mendapatkan penghargaan Best actress ama best Performance...keren filmnya.
Mengawali Hari
Mengawali hari dibulan ini, mencoba untuk tetap berdiri tegak
mencoba untuk lebih semangat, mencoba untuk lebih tegar
mencoba untuk bekerja lebih keras lagi, mencoba untuk lebih baik lagi
dalam beribadah padaMu Tuhan, dalam bersikap pada sesama...
aku ingin semuanya lebih baik dari bulan yang kemaren,
aku hanya dapat berusaha dan semua yang menentukan Hanya Engkau Tuhanku
Dibulan yang kemaren mungkin aku banyak ..banyak sekali kekurangan
dalam menjalankan semua perintahMu, dan dalam mengurus rumah tanggaku,
juga dalam setiap pekerjaanku...aku berusaha bekerja lebih keras lagi
kelak...aku hanya dapat memohon pertolonganMu agar tetap mau menyayangiku
selama nafasku belum terhenti...tolong kuatkan keyakinan ini...
tetapkanlah pada hidayahMu sampai aku tiada kelak....
Kadang ketika rasa dingin itu hadir menyeruak jiwa..aku merasa begitu lemah
menghadapi semua cobaanMu, terpikir untuk menyerah saja
Namun kekuatanMu selalu membuat aku semakin tegar menjalani semuanya
Tuhaan..Kau selalu bersamaku dan aku merasa selalu dekat dengaMu
aku tak ingin Kau tinggalkan meski hanya sedetik
aku hanya Ingin Kau selalu menjagaku dikala aku sangat Khilaf
maafkan jika aku tak pernah dapat sempurna menjalankan semua perintahMu
Semua akan kuusahankan sebaik dan sedapat mungkin...aku akan selalu
semangat menapaki hidupku ini....amiiin.
Langganan:
Postingan (Atom)